Liputan6.com, Jakarta - PT Neta Auto Indonesia, cukup sukses di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025. Dalam partisipasi pertamanya di ajang yang berlangsung di JIExpo, Kemayoran, Jakata Pusat ini, jenama asal China tersebut mampu mencatat 328 SPK untuk unit Neta V-II dan Neta X.
Chris Lan, Managing Director PT Neta Auto Indonesia, pihaknya menyampaikan rasa terima kasih kepada para konsumen yang telah memilih Neta sebagai merek kendaraannya.
"Pencapaian ini menjadi semangat kami untuk terus menghadirkan kendaraan listrik berkualitas tinggi dengan harga yang kompetitif,” ujar Chris Lan selaku Managing Director PT NETA Auto Indonesia.
Selama 11 hari acara IIMS 2025 berlangsung, Neta juga memperkenalkan Neta V-II Urban Sport Concept, serta menampilkan seluruh line up produknya, yaitu Neta V-II, Neta X dengan menawarkan beragam promo penjualan menarik seperti gratis wall charger, special insurance, hingga lifetime warranty.
Sementara itu, Chris Lan juga menegaskan bahwa pencapaian di ajang IIMS 2025, menjadi dorongan positif bagi Neta untuk terus berinovasi dan berkembang di pasar kendaraan listrik Indonesia.
"Kami percaya bahwa Indonesia memiliki potensi besar untuk menjadi salah satu pasar kendaraan listrik terbesar di dunia. Dengan hadirnya Neta, kami berkomitmen untuk mendukung transisi menuju mobilitas yang lebih ramah lingkungan," tukasnya.
Neta V-II Urban Sports Concept Tampil Beda di IIMS 2025, Berikut Spesifikasinya
Neta V-II Urban Sports Concept melakukan debut perdana di ajang IIMS 2025. Dalam proses penggarapan mobil ini, Neta Auto Indonesia mengandeng produsen pelek kenamaan HSR Wheel.
Diharapkan, hasil kolaborasi ini dapat menginspirasi calon konsumen dan pemilik Neta V-II yang ingin kendaraannya tampil beda.
“Kolaborasi ini merupakan bagian dari upaya kami untuk meningkatkan daya tarik pembeli mobil listrik yang ingin tampil beda, yang disesuaikan dengan gaya hidup masyarakat perkotaan, utamanya bagi calon pengguna mobil listrik baru,” ucap Jordy Angkawidjaja, Product Planning PT Neta Auto Indonesia dalam keterangannya.
Neta V-II Urban Sports Concept menggunakan pelek HSR Wheels berukuran 17 inci berkelir putih. Lewat desain sporty, Neta-II sukses terlihat berbeda dan menarik perhatian penggemar kendaraan listrik.
“Kami sangat antusias dengan kolaborasi pertama kami dengan Neta. Apalagi tren penjualan mobil listrik semakin meningkat di Indonesia. Kami yakin kolaborasi ini menjadi pilihan menarik bagi pengguna Neta dan calon pembeli mobil listrik Neta yang mengunjungi IIMS 2025,” ucap Hendra Wijaya, Direktur Marketing HSR Wheel.